Toyota Avanza 2020 : 7 Pilihan Warna, Harga Terbaru Mulai 191 Jutaan




warna toyota new avanza 2020 terbaru

SemarMoto – Hai mas vroh… New Toyota Avanza 2020 hadir dengan 7 pilihan warna baru. Menyandang predikat sebagai mobil MPV paling laris, Avanza memang layak menjadi pilihan mobil keluarga. Warna baru New Toyota Avanza tersebut yaitu warna hitam, merah, biru, putih, grey, bronze dan silver. Berikut foto atau gambar, spesifikasi dan harga terbaru New Avanza 2020.

Perubahan desain atau facelift yang dilakukan oleh PT. Toyota membuat tampilan mobil sejuta umat ini menjadi lebih sporty. Dengan lampu utama menyipit dan sudah menggunakan LED, terlihat semakin modern. Model grill yang lebih besar membuat aliran udara ke radiator semakin baik, sehingga pendinginan mesin dapat lebih optimal. Tidak perlu panjang lebar lagi, silakan dilihat foto atau gambar dari New Toyota Avanza 2020 di bawah ini.

Pilihan Warna New Toyota Avanza 2020

♦ Warna Avanza Hitam (Black Metallic).

warna toyota new avanza 2020 hitam black

♦ Warna Avanza Putih (White).

warna baru new avanza 2020 putih white

♦ Warna Avanza Silver Metallic.

avanza silver terbaru

♦ Warna Avanza Biru (Dark Blue).

gambar new avanza 2020

♦ Warna Avanza Bronze.

foto mobil toyota avanza terbaru

♦ Warna Avanza Grey Metallic.

harga toyota new avanza 2020 terbaru

♦ Warna Avanza Merah (Dark Red Metallic).

spesifikasi toyota new avanza 2020

Spesifikasi Toyota Avanza

New Toyota Avanza 2020 tersedia dalam 5 tipe atau varian manual transmisi dan otomatis atau matik. Yaitu tipe 1.5G M/T, 1.3G M/T, 1.3G A/T, 1.3E M/T dan 1.3E A/T. Berikut adalah spesifikasi dari tipe 1.3E M/T, saya ambil tipe yang harganya paling murah.

  • Dimension
    • Overall Panjang / Length : 4,190 mm.
    • Overall Lebar / Width : 1,660 mm.
    • Overall Tinggi / Height : 1,695 mm.
    • Jarak Poros Roda / Wheelbase : 2,655 mm.
    • Jarak Pijak / Tread (Depan/Front) : 1,425 mm.
    • Jarak Pijak / Tread (Belakang / Rear) : 1,435 mm.
    • Jarak Terendah / Ground Clearance : 200 mm.
  • Chassis
    • Transmisi / Transmission Type5 Speed Manual
    • Perbandingan Gigi / Gear Ratio 1st 3.769
    • Perbandingan Gigi / Gear Ratio 2nd 2.045
    • Perbandingan Gigi / Gear Ratio 3rd 1.376
    • Perbandingan Gigi / Gear Ratio 4th 1.000
    • Perbandingan Gigi / Gear Ratio 5th 0.838
    • Perbandingan Gigi Mundur / Gear Ratio Reverse 4.128
    • Perbandingan Gigi Akhir / Gear Ratio Final 5.125
    • Suspensi Depan / Front Suspension MacPherson Strut with Coil Spring.
    • Suspensi Belakang / Rear Suspension 4 Link Lateral Rod with Coil Spring.
    • Rem Depan / Front Brake Disc.
    • Rem Belakang / Rear Brake Drum.
    • Steering GearRack and Pinion, Electric Power Steering & Tilt Steering.
    • Ukuran Ban / Tires Size 185 / 70 R14.
  • Engine
    • Tipe Mesin / Engine Type IL, 4 Cylinder, 16V, DOHC, Dual VVT-i.
    • Isi Silinder / Displacement (Cc) 1,329.
    • Daya Maksimum / Maximum Output (Ps/Rpm) 96.5 / 6,000.
    • Torsi Maksimum / Maximum Torque (Kgm/Rpm) 12.3 / 4,200.
    • Sistem Pemasukan Bahan Bakar / Fuel System Electronic Fuel Injection.
    • Kapasitas Tangki / Fuel Capacity (Liter) 45.

warna toyota new avanza 2020 terbaru

Harga New Toyota Avanza 2020 Terbaru

Secara resmi PT. Toyota menjual mobil MPV terbaru ini dengan harga mulai dari 191 jutaan OTR Jakarta pada varian yang paling rendah. Sedangkan untuk varian tertinggi yaitu tipe 1.5G M/T dijual dengan harga 221 jutaan OTR Jakarta. Untuk wilayah lain harganya tidak sama karena ada perbedaan pajak daerah dan harga ini bisa sewaktu-waktu berubah.

TipeHarga OTR
1.5G M/TRp 221.250.000
1.3G M/TRp 208.950.000
1.3G A/TRp 219.650.000
1.3E M/TRp 191.100.000
1.3E A/TRp 202.300.000
Salam foging pistun motor teknologi jadul bin ngebul tapi gak ngibul.

Be the first to comment

Tinggalkan Jejakmu Disini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.